Menjaga Kesehatan
5 Cara Sederhana Atasi Stress Sehari-Hari
02 Nov 2018
5 Cara Sederhana Atasi Stress Sehari-Hari
02 Nov 2018

Selalu ada hal-hal yang membuat Anda stres setiap hari. Mulai dari perubahan jadwal meeting tiba-tiba, deadline mendadak, hingga masalah pribadi. Padahal stres yang dibiarkan bisa mempengaruhi kesehatan fisik Anda. Meski tak mungkin dihindari, Anda bisa mengendalikan stres agar kualitas hidup terjaga.

Hadapi stres sehari-hari dengan melakukan tips-tips mudah, antara lain berolahraga teratur, menjaga pola makan, hingga bersosialisasi dengan teman. Cari tahu cara lainnya dan lengkapi pula bekal perlindungan kesehatan menyeluruh bersama produk syariah dari BNI Life.

  1. Makan Sehat
    Meski faktor psikologis mempunyai porsi terbesar pada timbulnya stres. Namun Anda bisa mengurangi stres dengan memperlakukan tubuh dengan benar. Salah satu caranya adalah dengan mengonsumsi makan sehat. Antara lain mengkonsumsi makanan mengandung kadar alkali, seperti lemon, kacang, bawang, nanas, biji labu, raspberry, ubi jalar, jus sayuran, dan semangka.
  2. Bangun lebih awal
    Semakin banyak tidur, semakin rentan terhadap stress. Namun tidak ada salahnya Anda bangun 15 atau 20 menit lebih awal setiap pagi. Dengan tambahan waktu, Anda tidak akan merasa terburu-buru hingga membuat stress, dan bisa mempersiapkan diri dengan lebih baik sehingga membuat Anda semakin percaya diri.
  3. Biarkan stres memotivasi Anda
    Mengambil tindakan adalah salah satu cara yang paling efektif untuk membunuh stres, ketimbang hanya meratapi diri dengan tidak melakukan apa pun yang berarti. Reaksi psikologis dan fisik yang disebabkan oleh stres juga bisa meningkatkan indera dan memberdayakan kita untuk melawan atau melarikan diri dari ancaman stres itu sendiri. Misalnya tertekan karena penghasilan yang kurang mencukupi, maka Anda termotivasi untuk mencari pekerjaan sampingan untuk mendapatkan lebih banyak uang.
  4. Tonton video lucu
    Meskipun terdengar sepele, namun hal ini dapat mengurangi kecemasan dan Anda akan lebih bahagia. Penelitian menunjukkan jika melihat sesuatu yang menyenangkan dapat mengaktifkan bagian otak yang menghasilkan respons ketenangan secara psikologis dan ketenangan secara menyeluruh.
  5. Berjalan-jalan di ruang terbuka
    Sama seperti aktivitas kardiovaskular lainnya, berjalan kaki di ruang terbuka bisa meningkatkan endorfin dalam tubuh. Endorfin akan meredakan depresi ringan dan meningkatkan suasana hati. Sejumlah studi menunjukkan bahwa menghabiskan waktu di luar rumah adalah cara yang bagus untuk menghilangkan stres. Hal ini dapat meningkatkan tingkat energi dan memori sebanyak 20 persen.

Nikmati hari tua Anda dengan hidup sehat, jauh dari stress dan lengkapi bekal Anda dengan perlindungan kesehatan dari BNI Life Syariah. Untuk informasi lebih lengkap tentang produk syariah lain yang sesuai dengan kebutuhan dan rencana Anda sekeluarga, hubungi call center BNI Life 1-500-045, atau jelajahi situs BNI Life.