Sebagai orang tua tentunya kita ingin anak-anak sukses dan bahagia dengan kehidupannya. Tapi apa rahasianya ya?
Menurut ahli parenting, kesuksesan anak itu dipengaruhi cara orang tuanya. Orang tua yang mampu mendidik anak-anaknya dengan baik, akan menghasilkan individu yang baik ketika dewasa.
Tina B. Tessina, Ph.D., seorang psikoterapis dan penulis 'How to Be a Couple and Still Be Free' memiliki beberapa ide. Ia sadar, memang tak ada satu ukuran yang cocok untuk semua pertanyaan. Tapi, pasti ada ciri-ciri yang dimiliki orang tua agar anak-anak sukses.
Berikut 9 ciri-ciri orang tua yang membesarkan anak sukses seperti dilansir Business Insider.
1. Serius Membesarkan Anak
Apa artinya? Yaitu tidak main-main dalam membesarkan anak, alias tanpa belajar dan tanpa mau memahami anak. Tina menambahkan bahwa orang tua perlu mengingatkan anak-anak untuk belajar mandiri, bertanggung jawab, memotivasi diri, dan pandai bersosialisasi.
2. Memberikan Contoh Baik pada Anaknya
Children see, children do. Orang tua harus memberi contoh yang baik pada anak-anak. Yang lebih penting lagi adalah memberi contoh dan pemahaman bahwa hasil akhir bukan yang utama, tapi prosesnya.
3. Tidak Takut Membuat Kesalahan
Salah satu ciri orang tua yang kelak anaknya sukses adalah tidak takut membuat kesalahan. Dengan memperbaiki kesalahan yang pernah dilakukan di depan anak, ini bisa menjadi pelajaran hidup yang baik untuknya.
4. Tahu Cara Mendelegasikan
Tanggung jawab merupakan bagian penting dari kehidupan. Karena itulah orang tua dari anak-anak yang sukses tahu cara mendelegasikan tanggung jawab pada anak-anaknya. Tina menambahkan, memberikan tanggung jawab membuat anak belajar bagaimana melakukan sesuatu dan memahami apa yang perlu dilakukan.
5. Mengajarkan Komitmen
Dr Fran Walfish, seorang psikoterapis keluarga dan relasi serta penulis 'The Self-Aware Parent,' mengatakan mengajar anak-anak tentang sesuatu berkelanjutan itu sangat-sangat penting. Dengan berkomitmen pada suatu keputusan, akan mengajarkan anak untuk patuh padanya.
6. Mengajarkan Cara Menghargai Uang
Fran menuturkan mendidik anak-anak tentang uang juga sangat penting.Dengan mengajarkan anak untuk bekerja dan menabung lebih dulu sebelum mendapatkan sesuatu yang diinginkan, membuat anak lebih menghargai uang.
7. Mengajarkan Cara Menghadapi Kekecewaan
Orang tua yang membesarkan anak-anak yang tangguh menunjukkan kepada anak-anaknya semua sisi kehidupan, termasuk dalam menghadapi kekecewaan dan bangkit kembali sesudahnya.
8. Tahu Bagaimana Bersenang-senang
Menjadi orang tua harus serius dalam menetapkan batasan dan aturan, termasuk juga tahu bagaimana bisa bersenang-senang dengan anak-anak kita. Karena itu, penting untuk mengajari anak-anak tentang keseimbangan antara kerja dan bermain.
9. Memberi Banyak Cinta, Dukungan, dan Dorongan
Kunci lain dalam membesarkan anak-anak yang berhasil adalah memberi mereka banyak cinta, dukungan, dan dorongan. Saat kita turut merayakan prestasinnya, anak akan merasa diapresiasi dan berharga. Hal ini bisa membantu anak-anak dalam berjuang.
Nah, dari sejumlah ciri-ciri itu, apakah Bunda dan Ayah memilikinya?
“Tetap semangat dan lengkapi upaya Anda dalam menjaga kesehatan dengan proteksi dari Asuransi Kesehatan BNI Life. Untuk informasi lebih lengkap tentang produk yang sesuai dengan kebutuhan dan rencana masa depan Anda, kunjungi Kantor Cabang BNI di kota Anda atau jelajahi situs www.bni-life.co.id.”
Artikelinididukungoleh : haibunda.com