Menjadi Orang Tua
Ketahui 9 Gejala Hamil Pada Wanita yang Jarang Disadari
01 Mar 2024
Ketahui 9 Gejala Hamil Pada Wanita yang Jarang Disadari
01 Mar 2024

Terdapat berbagai tanda atau gejala wanita mengalami kehamilan yang jarang disadari. Karena, banyak tanda yang sama dengan sakit biasa. Sehingga, wajar saja bila ada yang tidak menyadari dirinya sedang hamil. 

Gejala sebuah kehamilan memang terdapat banyak sekali. Bahkan, setiap wanita mempunyai gejala yang berbeda. Sehingga, wajib sekali mengetahui berbagai tanda atau gejala kehamilan yang kerap dialami seorang wanita. 

Di sini akan dibahas berbagai tanda atau gejala wanita hamil pada umumnya. Inilah pembahasan lengkap tentang gejala tersebut!

9 Tanda atau Gejala Kehamilan Pada Wanita

Ada 9 tanda wanita hamil yang wajib untuk diketahui dan dipelajari tentunya. Berikut penjelasan lengkapnya: 

  1. Bagian Payudara Berubah
    Tanda yang pertama adalah bagian tubuh pada payudara menjadi berubah. Biasanya, akan lebih sensitif saat terkena baju atau tidak sengaja tersentuh. Hal ini karena hormon payudara juga akan berubah saat hamil. 

    Selain itu, bisa juga dilihat dari warna puting payudara tersebut. Biasanya warnanya akan berubah menjadi lebih gelap. Namun, hal ini akan terlihat saat kandungan memasuki usia 4 bulan. 

  2. Suasana Hati Sering Berubah
    Pada tanda yang kedua adalah suasana hati kerap berubah. Wanita hamil biasanya mempunyai perasaan yang lebih peka. Biasanya, suasana hati akan berubah dengan cepat. 

    Jadi, jangan heran bila terdapat wanita yang kerap mengalami hal ini. Karena, bisa jadi wanita tersebut sedang hamil, tetapi belum disadarinya. Tetapi, dapat pula menjadi gejala akan menstruasi. 

  3. Buang Angin Lebih Sering
    Wanita yang mengalami kehamilan ternyata akan lebih sering untuk buang angin. Namun, ada yang belum mengetahui tanda yang satu ini. 

    Sehingga, ada yang menganggap hal yang lumrah padahal, bisa menjadi salah satu tanda wanita tersebut sedang hamil. Hal tersebut dikarenakan terdapat hormon yang membuat perut memproduksi gas lebih banyak. Sehingga, wanita hamil lebih rutin dalam buang angin dibandingkan sebelumnya. 

  4. Suhu Tubuh Cepat Naik
    Seseorang yang mengalami kehamilan biasanya suhu tubuhnya akan mudah naik. Itulah mengapa wanita hamil sering gerah dan merasa panas. Karena, memang ada hormon yang membuat suhu tubuhnya cepat naik.

    Perubahan suhu tubuh ini juga jarang disadari oleh sebagian wanita. Jika tanda ini tiba-tiba muncul, maka wanita perlu untuk waspada. Apalagi, bila sebelumnya belum pernah merasakan suhu tubuh yang naiknya terlalu cepat. 

  5. Sering Buang Air Kecil
    Selain sering buang angin, tanda wanita hamil yang jarang disadari adalah sering buar air kecil. Bahkan, sampai ada yang 5 menit sekali buang air kecil. Tentunya hal tersebut bukan frekuensi yang normal. 

    Apabila hal tersebut sudah terjadi, maka segera lakukan pemeriksaan. Bisa jadi, karena memang sedang mengalami kehamilan. Namun, bisa juga karena ada indikasi tertentu yang harus segera ditangani. 

  6. Mudah Mengantuk
    Tanda berikutnya adalah mudah sekali untuk mengantuk. Bahkan, sudah tidur dengan cukup pun masih saja tetap mengantuk. Dapat menjadi satu gejala bahwa Anda sedang hamil. 

    Hal tersebut dikarenakan oleh adanya sebuah gangguan yang membuat ibu hamil mudah untuk mengantuk. Sebaiknya, saat mengetahui kehamilan pada bulan-bulan awal usahakan agar tidur yang cukup. 

  7. Terjadi Keputihan
    Wanita memang sering mengalami keputihan pada alat kelaminnya. Bahkan, saat tidak hamil pun pasti akan mengalami keputihan. Namun, keputihan bisa menjadi salah satu tanda wanita tersebut hamil. 

    Tetapi, keputihan pada saat hamil tidak disertai dengan gatal. Bahkan, keputihan justru akan menghambat sebuah lendir yang berbahaya untuk kehamilan. Namun, jangan sampai keputihan tersebut berlebihan dan disertai dengan rasa gatal. 

  8. Mengalami Sembelit
    Wanita hamil biasanya juga akan lebih sering mengalami sembelit. Hal tersebut karena adanya sebuah gangguan yang bekerja sehingga menjadikan pencernaan kurang lancar. Sehingga, wanita sedang hamil dapat mudah sekali untuk sembelit. 

    Agar terhindar dari gejala sembelit, tentunya dengan menggunakan buah dengan serat yang tinggi. Sehingga, sembelit yang terjadi menjadi lebih berkurang dan tidak terlalu parah juga.
     
  9. Kembung Bagian Perut
    Tanda selanjutnya yaitu gangguan kembung di bagian perut wanita hamil. Umumnya, gejala ini akan muncul hanya di kehamilan bulan awal. Biasanya, karena ada sebuah calon bayi yang berkembang di dalam perut. 

    Perkembangan tersebut bisa membuat perut sering kembung. Faktor lain yang menyebabkan hal itu terjadi adalah karena kurang makan. Karena, terkadang wanita hamil jarang makan karena sering mual. 


Apakah Penting Mengetahui Tanda Kehamilan?
 

Pasti muncul banyak pertanyaan apakah penting untuk mengetahui semua tanda wanita hamil. Tentu penting sekali serta wajib diketahui oleh setiap wanita. Karena, tanda di atas bisa menjadi patokan bahwa terdapat sesuatu di dalam tubuh. 

Dengan mengetahui tanda kehamilan tersebut, wanita akan mengetahui bila dirinya sedang mengalami kehamilan. Sehingga, bisa langsung dilakukan pemeriksaan di dokter. Anda pun bisa langsung menjaga kesehatan lebih dalam. 

Kesimpulan

Sebelumnya sudah dijelaskan berbagai tanda atau gejala umum wanita yang mengalami kehamilan. Mulai dari perubahan hati yang signifikan, sering buang angin, perut kerap kembung, hingga keputihan. Sebaiknya, kenali semua tanda atau gejala tersebut. 

Tiap orang memang mempunyai gejala hamil yang tidak sama. Tetapi, ada berbagai tanda umum sudah dijelaskan di atas, pastikan keluarga anda sudah terlindungi dengan Asuransi Kesehatan terbaik dari BLife Digi Health Protection. Apabila mengalami hal di atas, maka segera lakukan pemeriksaan. 

Demikian penjelasan tentang beberapa tanda wanita sedang hamil yang jarang disadari. Penting sekali untuk mengetahui beberapa tanda kehamilan. Karena, bisa digunakan sebagai acuan untuk mengetahui kondisi kehamilan seseorang.